Peraturan-Peraturan Dalam Olahraga Panahan
Olahraga panahan adalah jenis olahraga yang menggunakan busur untuk membidik sasarannya. Dalam olahraga memanah ada peraturan-peraturan yang perlu anda ketahui dan perlu anda ikuti. Nah pada kesempatan kali ini olahraga bagus akan berbagi tentang peraturan-peraturan dalam olahraga panahan.
Olahraga panahan khususnya dalam ajang kompetisi dapat diselenggarakan baik didalam ruangan ataupun diluar ruangan.Sedangkan untuk jarak atau jangkauan bidikan sangat berpariasi dari mulai 18 meter dan 25 meter untuk pemain junior. Sedangkan untuk senior jarak bidikan 30 meter hingga 90 meter. Tetapi untuk standar olimpiade yaitu jarak 70 meter.
Dalam kompetisi panahan, yang dimainkan di dalam ruangan seorang pemanah masing-masing mendapat kesempatan untuk memanah 3 kali sampai 6 kali memanah tergantung model kompetisi yang dimainkan. sedangkan yang dimainkan di luar ruangan seorang pemanah masing-masing bisa sampai 20 kali memanah.
Didalam kompetisi resmi, peraturan-peraturan dalam olahraga panahan ada batasan waktu yang sudah ditetapkan. Sedangkan target bidikan ditandai dengan cincin target. Itulah sedikit tentang Peraturan-peraturan dalam olahraga panahan yang bisa saya sampaikan mudah-mudahan bisa bermanfaat.
إرسال تعليق